Anda Pengunjung ke-

Menjadi Muslimah yang Dirindukan Surga

Majelis ilmu itu seperti taman surga. Di dalamnya terdapat banyak keindahan. Keindahan akhlak, keindahan ukhuwah, keindahan silaturahim, dan keindahan saling mengingatkan dalam kebaikan. Taman surga itu memang sangat istimewa, tidak sembarang orang bisa masuk ke sana. Karena itu, memang terkadang hanya beberapa orang saja yang berada di dalamnya. Meski pintu taman surga terbuka lebar bagi siapapun yang ingin menikmati keindahan bunga yang ada di sana. Bersyukur bagi orang-orang yang bisa memasuki taman surga, karena Allah telah membuka hatinya untuk menimba ilmu di sana. Allah telah meringankan kakinya untuk berjalan menuju tempat dimana kebaikan berada. Malaikat-malaikat pun senantiasa hadir di dalam majelis ilmu. Sehingga semakin bertambahlah keberkahan. Taman surga yang kumasuki kali ini berada di sebuah mesjid kampus UPI Tasikmalaya. Pertama kali aku datang ke sana langsung disambut oleh bidadari cantik nan shalihah, panitia Kajian Muslimah UKDM. Senyuman di wajahnya mampu menyejukkan hati. :-) Bahagia diri ini ketika bisa berkumpul dengan akhwat-akhwat yang semangat mencari ilmu. Meski kutahu mereka sudah lelah seharian kuliah, berkatifitas, dan segudang agenda lainnya. Namun mereka masih menyempatkan diri untuk datang ke kajian hari itu. Semoga lelahnya menjadi lillah dan akan tergantikan dengan surga yang begitu indah. Tema kajian kali ini adalah "Menjadi Muslimah yang Dirindukan Surga". Entah mengapa setiap mendengar kata surga selau sejuk hati ini. Mungkin inilah yang disebut rindu. Ya, rindu pada sebuah tempat yang telah Allah persiapkan untuk hamba-Nya yang brriman. Namun, ketika hati ini merindukan surga-Nya, terkadang aku pun berpikir apakah surga juga merindukanku? Sungguh, aku bukanlah wanita mulia seperti Khadijah, bukan pula wanita tangguh seperti Fatimah, ataupun wanita suci seperti Maryam, dan wanita setabah Asiyah. Namun, aku hanyalah wanita biasa yang sedang berusaha untuk menjadi wanita shalihah. Meski diri ini begitu lemah, tapi aku tetap memohon pada-Nya untuk dapat dibangunkan sebuah rumah di Surga. Semoga setiap kata yang terucap, setiap langkah yang mengayun, dan setiap hembusan nafas ini dapat bernilai ibadah. Sehingga suatu saat kita dapat dipertemukan kembali di surga-Nya yang abadi. Teruntuk adik-adikku yang shalihah, aku mencintai kalian karena Allah... ^_^

0 Response to "Menjadi Muslimah yang Dirindukan Surga"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel